BUPATI PRINGSEWU HADIRI HARLAH MAJELIS DZIKIR AHBABUL MUSTOFA PUSAT -->

BUPATI PRINGSEWU HADIRI HARLAH MAJELIS DZIKIR AHBABUL MUSTOFA PUSAT

30/01/2026, Januari 30, 2026

PRINGSEWU,sinarberitanews.com - Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas menghadiri pengajian akbar dalam rangka Hari Lahir (Harlah) Majelis Dzikir Rotibul Haddad Wataklim Ahbabul Mustofa Pusat (AMP) ke-17 di Lapangan Mars Pringkumpul, Kelurahan Pringsewu Selatan, Kecamatan Pringsewu, Kabupaten Pringsewu, Lampung, pada Kamis (29/1/2026) malam.


Pengajian dihadiri Habib Aqil Bin Husain Bin Syekh Abu Bakar (Pengasuh Majelis Darruzzahro dan Majelis Mahabbatul Habib, Johor Darul Takzim, Malaysia), pimpinan Majelis AMP Habib Utsman Bin Salim Al Jufri, Ketua MUI Pringsewu KH.Hambali, jajaran pemerintah daerah, DPRD dan forkopimda, tokoh ulama, serta ratusan jamaah.


Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas atas nama pribadi dan Pemkab Pringsewu mengucapkan selamat Harlah Majelis Dzikir AMP, dan berharap akan semakin matang, konsisten dalam berdakwah, serta terus memberikan kontribusi positif dalam membina umat,  dan mencetak generasi muda yang berakhlak mulia. Di tengah dinamika kehidupan saat ini, kata Bupati, majelis dzikir merupakan oase yang menyegarkan rohani, sekaligus memperkuat benteng spiritual masyarakat. 


"Dzikir dan doa bersama ini adalah momentum yang tepat untuk bermuhasabah, serta memohon kepada Allah SWT agar Kabupaten Pringsewu, senantiasa dilimpahkan keberkahan, kedamaian, dan dijauhkan dari segala macam musibah serta bencana. Kami berharap, semangat zikir ini memancar dalam perilaku sehari-hari, meningkatkan silaturahmi, dan memperkuat semangat gotong royong bagi membangun Kabupaten Pringsewu yang lebih baik," ujarnya. 


Bupati Pringsewu juga mengajak menjadikan momentum ini untuk menyatukan visi, meluruskan niat, dan bekerja lebih ikhlas demi kesejahteraan masyarakat Kabupaten Pringsewu. (ant)



BUPATI PRINGSEWU BUKA RAPAT KOORDINASI DAN KONSOLIDASI LAHAN PERTANIAN 


PRINGSEWU – Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas membuka sekaligus memimpin Rapat Koordinasi dan Konsolidasi Lahan Pertanian di Balai Pekon Pujodadi, Kecamatan Pardasuka, Kamis (29/1/2026). Rakor dihadiri sejumlah kepala perangkat daerah terkait, kecamatan, pekon, serta gabungan kelompok tani setempat.


Menurut bupati, program konsolidasi pertanian merupakan upaya untuk meningkatkan efisiensi produktivitas pertanian melalui penggabungan lahan-lahan pertanian yang kecil menjadi lebih luas dan terintegrasi. Hal ini dalam rangka meningkatkan hasil panen, mengurangi biaya produksi, dan meningkatkan kesejahteraan petani.


Di Kabupaten Pringsewu, kata bupati, program konsolidasi telah dilaksanakan oleh UPJA Karya Mandiri. Di Kecamatan Pardasuka, panen menggunakan combine harvester, di mana untuk Pekon Pujodadi seluas 100 hektar, Pekon Wargomulyo 40 hektar, dan Pekon Sukorejo 35 hektar, dengan olah lahan menggunakan TR4. Konsolidasi berupa olah tanah di Pekon Pujodadi seluas 50 hektar, termasuk 16 hektar tanah bengkok.


“Kegiatan konsolidasi yang dilakukan UPJA Karya Mandiri ini dapat berjalan baik, tentunya didukung dengan mekanisasi pertanian, yakni penggunaan mesin-mesin dan teknologi bagi meningkatkan efisiensi dan produktivitas dalam proses pertanian. Ini untuk mengurangi ketergantungan kepada tenaga kerja manual, meningkatkan hasil panen, dan mengurangi biaya produksi,” katanya.


Pihaknya berharap para pelaku usaha tani, khususnya kelompok tani untuk dapatcmemaksimalkan konsolidasi lahan pertanian agar hasil panen meningkat, produktivitas tinggi sehingga kesejahteraan petani dapat meningkat. Untuk diketahui, alat pertanian di UPJA Karya Mandiri, terdiri 5 unit TR 4 (1 kondisi rusak), 3 unit traktor tangan, 2 unit pompa air, 2 unit powerthreser, 4 unit combine harvester (2 kondisi rusak), 2 unit TR4 crawler, dan 1 unit drone. (Merliyansyah)

TerPopuler